Tuesday, July 1, 2014

Prime Cuts: Quality in Every Bite

there’s always time for quality steak once in a while. untuk itu, saya berkunjung ke sebuah restoran yang menyajikan khusus santapan steak dalam kualitas yang boleh diadu. prime cuts namanya.

kesan formal membalut restoran yang terletak di city plaza, kawasan perkantoran kuningan ini. lapisan pintu kaca beraksen emas memang cukup ‘mengintimidasi’, tapi sekalinya melangkah ke dalam, suasana hangat pun datang menyapa. prime cuts merupakan bagian dari grup yang juga menaungi restoran spanyol tapas movida. kali ini ia mengusung tema new york city sebagai konsepnya. hal ini jelas terlihat dari lukisan bergambar gedung-gedung perkotaan khas the big apple tersebut dalam warna-warna cerah yang terdapat di salah satu sisi dinding.



prime cuts memang ingin mengangkat konsep wine pairing. maka dari itu, ia menjamin daging steak yang disediakan memiliki kualitas premium (dari situ juga lah nama prime cuts tercipta). jenis daging yang ditawarkan pun beragam. ada yang berasal dari australia (australian organic natural grass fed yang memiliki kandungan omega-6 dan omega-3S), argentina (argentina grass fed dengan kolesterol rendah), hingga jepang (kobe dan wagyu).


saya pun membuka dengan appetizer jumbo prawn cocktail. tidak salah memang disebut jumbo, karena ukuran porsi berikut udang yang digunakan betul-betul besar. truthfully, this is probably the freshest prawn ive ever had! tampilannya sendiri cantik, dengan udang dan salad ditempatkan dalam gelas lebar. sebagai pembuka, jumbo prawn cocktail ini terasa segar dan creamy. pas untuk membangkitkan selera demi menyambut hidangan berat selanjutnya.

tak lama kemudian, primadona yang ditunggu-tunggu pun menampakkan diri di atas meja. ia merupakan salah satu hidangan klasik favorit, yaitu surf and turf! lagi-lagi sang udang jumbo hadir, namun kali ini ia ditemani oleh 150 gr tenderloin dengan tingkat kematangan medium. sang daging terlihat tebal dan kokoh, tapi ia dapat dibelah dengan mudah. gradasi warna dari cokelat matang hingga merah muda ke bagian dalam terlihat apik. cita rasa yang sedap dan juicy sudah timbul bahkan dari gigitan pertama. it was a perfect kind of steak, apalagi dengan tambahan saus pendamping yang bervariasi. ya, bebaskan selera melalui pilihan-pilihan menggoda seperti red wine, bearnaise, marrow, bourbon, atau café de paris. prime cuts juga memiliki aneka side dish yang dapat ditunjuk langsung untuk melengkapi main course. di antaranya ada grilled asparagus, macaroni cheese, saute wild mushrooms, hingga lyonnaise potatoes. sulit rasanya untuk menyebutkan satu per satu di sini karena jenisnya yang begitu banyak.



acara santap bersama pasangan pun akan semakin berkesan melalui signature mocktail dan cocktail kreasi prime cuts. oh ya, area di restoran ini terbagi atas dining dan bar. maka sah-sah saja jika ingin sekedar menikmati segelas cocktail sembari berbagi cerita di depan para bartender yang tengah beraksi.

sebagai penutup, jangan dulu beranjak pulang sebelum mencicipi cheesecake yang ada di prime cuts. awalnya, saya diwanti-wanti bahwa ini bukanlah cheesecake ‘biasa’. setelah dicoba, nyatanya hal itu terbukti. kombinasi adonannya tidaklah padat seperti kue, melainkan sungguh moist, bak sedang menyantap mousse dengan rasa cheesecake. saya perlu beri dua jempol untuk dessert yang satu ini!

prime cuts buka pada jam lunch dan dinner, maka segera pastikan waktu dan area pilihan ya.


(photos by: sofyan effendi)


Prime Cuts
Wisma Mulia City Plaza, Upper Ground Level
Jl. Gatot Subroto No. 42, Jakarta
Ph: 021 29306631 / 0812 97000 132 (early reservation is suggested)
Opening hours: 11.30 - 14.30 (lunch), 18.00 - 22.00 (dinner)
Note: Special for weekend Prime Cuts only serves dinner

No comments:

Post a Comment