Friday, March 13, 2015

Fatback: Laugh Your Fat Off!

Sebuah ungkapan menyatakan bahwa nama mencerminkan isi di baliknya. Fatback pun menganut hal serupa. Saat melangkahkan kaki ke tempat yang didominasi warna abu-abu dan kuning ini, Anda akan disambut dengan mural setinggi pilar dinding bergambar Homer Simpson berbadan tambun yang sedang menyantap burger, sampai-sampai perut buncitnya tak dapat tertutup oleh baju. Dari sinilah Fatback ingin menyatakan bahwa “takut gemuk” bukanlah sebuah masalah. Selama dapat menikmati hidup, then simply just laugh your fat off!

Bukan berarti Fatback ingin terus mendukung gaya hidup semacam itu, lho. Restoran sekaligus café berkapasitas lebih dari 70 orang ini juga turut mendorong sisi kreativitas anak muda Jakarta dengan menyediakan space untuk hasil karya seni mereka. Foto, mural, dan graffiti art terpajang luas di sisi-sisi dinding. Bahkan, segala pernak-pernik unik yang ada di sini hampir semuanya merupakan buah pemikiran sang pemilik beserta kerabat-kerabatnya. Pokoknya, tema urban culture sangat melekat erat sekaligus mencerminkan kekayaan inspirasi anak bangsa.




Kita kembali ke urusan hidangan. Menu Fatback didominasi jenis-jenis makanan yang cukup sering Anda temui di restoran-restoran cepat saji. Namun, apa, sih, yang membuatnya istimewa? Semua akan terjawab ketika Anda memesannya sendiri! Dibuka dengan appetizer menu favorit, Skinny Fries. Jika bosan dengan kentang goreng, sajian ini bisa menjadi pilihan pengganti yang tepat. Irisan kentang tipis-tipis digoreng garing, tetapi tetap terasa empuk dan kenyal ketika digigit. Seru sekali bila disantap beramai-ramai dengan cocolan sambal ataupun mayonnaise.

Untuk ‘pengganti’ chicken wings, Fatback memiliki Pom Pom Chicken. Menu ini sangat tasty berkat lumuran saus BBQ pada bagian luar ayam dan lelehan keju mozzarella legit di dalamnya. Hmm… Mantap betul bila disikat selagi panas! Nah, sekarang saatnya kita bertemu dengan ‘primadona’ di sini, Fatback Burger. Dijamin, siapapun akan melongo ketika bertatap muka dengannya! Ukuran burger ini cukup ekstrem, dengan kombinasi burger buns dan beef patty raksasa, plus taburan skinny fries, French fries, onion, mustard, serta thousand island di dalam dan sekelilingnya. Tak hanya pamer ukuran, soal rasa pun ia juga berani diadu. It’s very tasty!






Bagi Anda penggila keju, jangan lewatkan Philly Cheesesteak Burger yang berisi sautéed sirloin, jamur, dan tentunya limpahan cheesy melt yang tak kan membuat kecewa. Ada pula Meatball Sub, dengan topping meatball ‘bermandikan’ daging cincang, BBQ sauce, mozzarella cheese, serta tomato paste segar. Uniknya, daging meatball yang digunakan sangat legit dan kenyal, bahkan Anda harus menggigitnya karena ia agak sulit untuk dipotong.

Sisakan ruang di perut Anda untuk dessert andalan Fatback, yaitu koleksi Gelato dengan 6 pilihan rasa: Vanilla, Ciocolato, Choco Mint, Nociola (kacang-kacangan), Strawberry (dengan kesegaran cita rasa buah asli, bukan krim), dan Bailey’s. Yummy!


(photos by: Sofyan Effendi)



Fatback
Fx Lifestyle X’nter FB #19 I
Ph: 021 2555 4178
Price range: Rp 18.000,00 – Rp 82.000,00

Website: fatbackjakarta.com